Pekerjaan Lulusan Jurusan Multimedia

Pekerjaan Lulusan Jurusan Multimedia

Pekerjaan Lulusan Jurusan Multimedia
Jumat, 20 Juli 2018
Pekerjaan Lulusan Jurusan Multimedia

Setelah sekian lama tidak menulis di blog ini, akhirnya saya kembali lagi dengan tulisan tentang pekerjaan bagi lulusan jurusan multimedia. Jadi buat teman – teman yang saat ini kelas III atau 12 di SMK jurusan multimedia, dibawah ini adalah pilihan pekerjaan yang bisa kalian ambil saat kalian lulus nanti. Di bawah adalah pekerjaan bagi lulusan jurusan multimedia.

Grafis Designer
Desainer grafis adalah profesi yang menciptakan ilustrasi, tipografi, fotografi, atau grafis motion. Seorang desainer grafis menciptakan karya untuk penerbit, media cetak dan elektronik, seperti brosur dan mengiklankan produk. Mereka bertanggung jawab untuk sebuah tampilan agar tampak menarik, yang bisa diaplikasikan dalam berbagai bentuk materi promosi yang berkaitan dengan produk dan publik. Selain itu desainer grafis bertugas untuk menyampaikan sebuah informasi yang diinginkan oleh produk / klien dalam bentuk desain yang menarik. (Wikipedia)
Gaji : 2.500.000 - 3.500.000 (Lulusan Baru) 

Illustrator 2D
Ilustrator merupakan seniman yang berprofesi khusus dibidang seni rupa yakni umumnya sebagai pencipta atau penyedia gambar ilustrasi demi memperjelas maksud suatu tulisan tertentu atau demi membuat terlihat menarik tampilannya. Termasuk di dalamnya buku, novel majalah, koran, iklan, juga pula poster. tiap ilustrator terkadang memiliki gaya berbeda dari sudut pandang penggambaran yang dihasilkan dalam karyanya, juga berbeda beda pula dari alat yang dipakainya, mulai dari dengan pensil͵ pulpen, spidol, sampai perangkat komputer, atau bisa pula dengan mengkombinasikan sebagian alat itu bahkan juga semuanya. (Wikipedia) Gaji : 3.500.000 - 5.000.000 (Lulusan Baru)

Web Designer
Perancangan web (web design) adalah istilah umum yang digunakan untuk mencakup bagaimana isi web konten ditampilkan, (biasanya berupa hypertext atau hypermedia) yang dikirimkan ke pengguna akhir melalui World Wide Web, dengan menggunakan sebuah browser web atau perangkat lunak berbasis web. Tujuan dari web design adalah untuk membuat website—sekumpulan konten online termasuk dokumen dan aplikasi yang berada pada server web / server. Sebuah website dapat berupa sekumpulan teks, gambar, suara dan konten lainnya, serta dapat bersifat interaktif ataupun statis. (Wikipedia)
Gaji : 3.500.000 - 7.500.000 (Lulusan Baru)

Photografer
Fotografer atau juru foto (bahasa Inggris: photographer) adalah orang-orang yang membuat gambar dengan cara menangkap cahaya dari subyek gambar dengan kamera maupun peralatan fotografi lainnya, dan umumnya memikirkan seni dan teknik untuk menghasilkan foto yang lebih bagus serta berusaha mengembangkan ilmunya. Banyak fotografer yang menggunakan kamera dan alatnya sebagai pekerjaan untuk mencari penghasilan, dan gambarnya akan dijual untuk cover majalah, cover calender, artikel, dll.  (Wikipedia)
Gaji : 2.500.000 - 3.500.000 (Lulusan Baru)

Animator 2D / 3D
Animator adalah seorang seniman yang menciptakan berbagai ragam gambar yang akan membentuk ilusi seolah-olah bergerak pada saat ditayangkan dengan cepat yang disebut dengan frame. Animator dapat bekerja dalam berbagai bidang seperti film, televisi, video game, dan Internet. Biasanya, sebuah karya animasi membutuhkan beberapa animator. Cara kerja dalam menciptakan gambar tersebut, sangat bergantung dari gaya dan keahlian mereka.  (Wikipedia)
Gaji : 5.000.000 - 10.000.000 (Lulusan Baru)

Video Editor
Video editor adalah orang yang bekerja untuk memilih atau menyunting gambar dari hasil shooting dengan cara memotong gambar ke gambar (cut to cut) atau dengan menggabungkan gambar-gambar dengan menyisipkan sebuah transisi.(disini)
Gaji : 3.500.000 - 5.350.000 (Lulusan Baru)

Producer Acara Tv
Produser televisi adalah orang yang mengawasi semua aspek produksi video pada program televisi. Beberapa produsen mengambil lebih banyak peran eksekutif, di mana mereka menyusun program baru dan mempromosikannya ke jaringan televisi, tetapi setelah menerima mereka fokus pada masalah bisnis, seperti anggaran dan kontrak. Produsen lain lebih terlibat dengan pekerjaan sehari-hari, berpartisipasi dalam kegiatan seperti penulisan naskah, mengatur desain, casting dan mengarahkan.(Wikipedia)
Gaji : 5.500.000 - 10.000.000 (Lulusan Baru)

Kameraman
Juru kamera atau disingkat jurkam adalah seseorang yang mengoperasikan kamera film atau video untuk merekam gambar di film, video, atau media penyimpanan komputer. JurKam yang bertugas dalam kapasitas di proses pembuatan film bisa disebut sebagai operator kamera, kameramen, juru kamera televisi, juru kamera video, atau videografer, bergantung pada konteks dan teknologi yang digunakan. (Wikipedia)
Gaji : 2.500.000 - 3.500.000 (Lulusan Baru)

Sound Effect Maker
Sound Effect Maker adalah orang yang membuat Efek suara (atau efek audio) adalah suara yang dibuat atau ditingkatkan secara artifisial, atau proses suara yang digunakan untuk menekankan konten artistik atau konten lain dari film, acara televisi, pertunjukan langsung, animasi, permainan video, musik, atau media lainnya.  (Wikipedia)
Gaji : 2.500.000 - 3.500.000 (Lulusan Baru)

Komposer Music
Komponis adalah orang yang menciptakan hasil karya musik. Istilah komponis mengacu kepada orang yang menulis komposisi musik instrumental maupun vokal dalam format solo, duo, trio, quartet, qwintet, dst sampai dengan orkestra dan meneruskan kepada orang lain untuk memainkannya.  (Wikipedia)
Gaji : 3.500.000 - 6.000.000 (Lulusan Baru)

Youtuber
Youtuber, juga dikenal sebagai kepribadian Youtube atau selebriti Youtube, adalah jenis selebriti internet dan videografer yang telah mendapatkan popularitas dari video mereka di situs web berbagi video, Youtube. Jaringan terkadang mendukung selebriti Youtube. Beberapa tokoh Youtube memiliki sponsor perusahaan yang membayar untuk penempatan produk di klip atau produksi iklan online mereka. (Wikipedia)
Gaji : Tak Terbatas Tergantung Kreativitas